Thursday, January 24, 2019

Tujuh Manfaat Mendongeng untuk Kecerdasan Anak




Mama pernah mendongeng untuk anak? Tentunya mengasyikkan bukan, memiliki waktu bersama yang dapat mempererat hubungan orang tua dan anak.

Mendongeng memiliki banyak manfaat untuk kecerdasan anak. Kegiatan interaksi dua arah ini merupakan seni pengisahan tentang kejadian nyata maupun imajinatif. Mendongeng melibatkan gesture tubuh, intonasi suara dan pengucapan vokal, musik, atau gambar sehingga cerita yang dibawakan menjadi lebih hidup. 

Dengan mendongeng, Mama dapat menambah kedekatan dengan anak, membantunya berimajinasi dengan berbagai media, dan melatih pendengaran anak dalam menyimak dan menuturkan cerita. Buat saya dan anak-anak kegiatan mendongeng ini bikin ketagihan. Mereka selalu menantikan dongeng sementara saya juga jadi mendorong diri untuk menjelajah dunia imajinasi yang harus cepat disajikan dihadapan anak-anak. Hal lain yang bikin nagih adalah ketika melihat ekspresi anak yang penasaran akan lanjutan dongeng mamanya. Seru deh Mam! Ingin tahu lebih lengkap mengenai manfaat mendongeng? Yuk simak ulasan berikut ini. 

1. Mendongeng dapat Menambah Kosa Kata dan Pembelajaran Bahasa untuk Anak 

Setiap kali Mama mendongeng untuk anak, mereka akan menangkap banyak kosakata baru, sehingga perbendaharaan katanya semakin bertambah. Dengan mendengarkan dongeng, mereka menjadi lebih fasih dalam bertutur. Kemampuan bahasanya meningkat drastis. 

2. Mendongeng Melatih Kemampuan Anak untuk Menyimak Materi Baru 



Dalam dongeng banyak unsur baru yang dapat disisipkan sebagai pembelajaran. Salah satunya tentang akhlak dan budi pekerti. Ada pesan moral yang ingin disampaikan pada pendengar. Saat Mama mendongeng, anak akan berlatih untuk menerima materi baru yang disampaikan. Tentunya dengan cara yang menyenangkan. Mereka lebih tertarik karena penyampaian dongeng yang melibatkan gesture dan vokalisasi yang unik. 

3. Mendongeng dapat Meningkatkan Kemampuan Anak dalam Berkomunikasi 

Kegiatan dua arah antara Mama dan anak yang dilakukan saat mendongeng dapat membantunya meningkatkan kemampuan berkomunikasi. Ia berani bertanya, menceritakan kembali hal yang didengarnya, dan semakin lancar dalam berkomunikasi. Biasanya semakin banyak kosakata yang didengar, maka semakin banyak kata yang diucapkannya dalam membentuk kalimat lengkap.

Baca juga ini mendongeng sarana edukasi dan kedekatan keluarga

4. Mendongeng dapat Meningkatkan Daya Imajinasi dan Kreativitas Anak 

Saat Mama mendongeng dengan meliukkan tubuh mengekspresikan tokoh yang ada dalam dongeng, anak akan berimajinasi sendiri. Mereka semakin pintar dalam berekspresi, dan meningkatkan daya kreativitasnya. Tak jarang, saat dongeng selesai, mereka akan menceritakan ulang dongeng, bahkan membuat kreasi baru, sesuai dengan daya imajinasinya.


5. Mendongeng dapat Meningkatkan Kecerdasan Emosi dan Moral 

Cakupan dongeng yang luas, namun tetap menyampaikan pesan moral di dalamnya tanpa terkesan menggurui, merupakan sarana yang tepat untuk meningkatkan kecerdasan emosinya. Anak akan cepat tanggap meniru tokoh yang terdapat dalam dongeng. Ia mampu mengendalikan diri, serta menangkap nilai moral apa yang telah disampaikan dalam dongeng. 

6. Mendongeng Meningkatkan Daya Ingat Anak dengan Menceritakan Kembali Apa yang Didengar 

Setiap anak yang menyimak dongeng, daya ingatnya akan bertambah. Bagian dongeng yang berkesan, membuat mereka ingat dan mampu menceritakan kembali apa yang didengarnya. Tentunya dengan gaya bahasa setiap anak yang berbeda. 

7. Mendongeng dapat Mengajarkan Anak Berbagai Bahasan seperti Matematika, Bahasa, maupun Pengetahuan Umum, dengan Contoh yang Sederhana 

Matematika, bahasa, maupun pengetahuan umum dapat disisipkan dalam mendongeng. Secara tidak langsung anak dapat belajar perlahan tanpa membosankan. Mereka akan mengingat lebih cepat, karena bahasanya lebih ringan dan mengasyikkan. 

Nah Mams, setelah mengetahui manfaat mendongeng untuk kecerdasan anak, yuk kita praktikkan lebih sering. Selain anak semakin cerdas, Mama pun dapat menambah wawasan baru. 

Waktu mendongeng bisa disesuaikan dengan jadwal yang Mama miliki, biasanya akan lebih asyik jika mendongeng dilakukan malam hari sebelum tidur. Anak-anak akan semakin nyenyak dan rileks dalam beristirahat, bonding antara Mama dan anak-anak pun semakin terasa. 

 Jangan kaget ya Mam, kalau esok hari anak Mama sudah bisa cerita sendiri dengan boneka mainannya mengenai dongeng yang telah ia dengar dari Mama tadi malam.

Selamat mendongeng Mama, selamat bersenang-senang bersama Si Kecil. 

#Manfaatmendongeng
#Sayangianakdengandongeng















25 comments:

  1. Kalo boleh tanya, bagaimana mendongeng yang menarik buat anak anak. Karena anak saya begitu didongengin malah beralih main yang lain hiks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kebetulan anak saya dua-duanya suka dongeng teh. Biasanya mereka mulai tertarik kalau dongengnya tentang apa yang mereka suka, misalnya anak saya lagi suka orca atau hiu, saya dongeng tentang itu. Suara kitanya dibuat berbeda dengan gesture tubuh, biasanya anak-anak anteng dengerin.

      Delete
  2. wah ternyata banyak banget ya manfaat mendongeng saya baru tau wkwk, selama ini ponakan suka banget didongengin dan kadang saya males, wkwk. Nah, tau ada manfaatnya untuk anak, enggak boleh males lagi sekarang. Makasih sharingnya bun.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, dongeng bikin anak tambah cerdas. Hayo tante dongengin ponakannya lagi.

      Delete
  3. Wah memang banyak sekali yah manfaat dari mendongeng. Emang iya sih bun ga hanya mendongeng. Seperti mendengarkan kajian juga sama menstimulus kita selain nambah ilmu kita bisa juga menceritakan pada orang lain. Apalagi kan kalo mendongeng untuk anak. Anak itu cepat sekali mengingat dan merekam. Nice share bun

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul teh. Anak semakin cepat menangkap apa yang disampaikan orang lain.

      Delete
  4. Yeayyy saya juga lagi seneng mendongeng ni ke si kecil . Dan lagi hobi hunting buku buku anak. Selamat mendongeng bun.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, sama dong Bun. Sekarang banyak buku anak yang bagus ya��

      Delete
  5. Aku sampe saat ini masih suka dongengin ke io, bacain io buku cerita. Menanamkan nilai ke anak lewat dongeng cara yang menyenangkan menasihati anak juga kan ya hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, biasanya menasehati lewat dongeng lebih mudah diserap daripada langsung dengan kata-kata. Anak jadi tau contohnya.

      Delete
  6. Bener banget ini manfaatnya, Mbak.
    Alhamdulillah saya hobi mendongeng anak sejak ia masih balita. Sekarang ia jadi anak yg hobi baca buku. Kosakatanya emang banyak. Setelah ia besar, beralih deh kegiatannya menjadi menemani membaca dan nonton film. Fase lanjutan dari perjalanannya mengenal dunia literasi :)

    ReplyDelete
  7. Salah satu momen yang paling seru bersama anak-anak adalah saat mendongeng. Yang paling kerasa banget manfaatnya itu adalah bonding antara anak dan orang tua semakin kuat. Selain itu, banyak pengetahuan baru yang didapat bersama-sama. Sepakat dengan hashtagnya, sayangi anak dengan dongeng.

    ReplyDelete
  8. Seru, sih kegiatan mendongeng ini. Tapi kalo saya biasanya lebih memilih membacakan buku cerita daripada mendongeng. hehehe. Pernah sih beberapa kali. namun jarang banget. hihihi

    ReplyDelete
  9. Mbak, dulu pas anak kecil saya dongengin ..sekarang karena sudah kelas 4 dan 8 jadi diajak ngobrol gitu, bukan dongeng lagi.
    Tapi memang bagus sekali mendongeng ini. Pas banget sebagai bonding antara orang tua dan anaknya

    ReplyDelete
  10. Dulu waktu anak- masih kecil, mereka sering saya bacakan cerita. Karena memang banyak manfaatnya ya...
    Meskipun kadangkala emaknya duluan yang ngantuk wkwkwk

    ReplyDelete
  11. Anak anak lebih gamoang nyimak kalo dikasih tahu melalui dongeng, wah, tetnyata manfaatnya banyak bamget ya mbak, jadi semangat dongengin anak terus. Haha

    ReplyDelete
  12. Waktu kecil sering didongengi sama Mama. Tapi sekarang budaya dongeng sudah langka ya, digantikan oleh gadget. Miris

    ReplyDelete
  13. di pelajaran literasi mendongeng bisa untuk membentuk karakter. Walaupun kemmapuan mendongengku masih minim. Setidaknya aku pernah belajar cara mendongeng. Manfaatnya banyak banget

    ReplyDelete
  14. Saya dulu sih bacain buku cerita. Kurang bisa mendongeng nih. Paling baca sama² sih dan membahas kisahnya.

    ReplyDelete
  15. Saya paling suka nih mendongeng buat anak anak, meskipun selesai satu dongeng mereka bukannya ngantuk tapi malah minta nambah. Hahaha...bahkan yang kecil suka mengubah tokoh dongeng lalu meminta saya berganti suara seperti keinginannya.

    ReplyDelete
  16. anak sayaa suka kalau mau tidur didongengin, mendongengnya lisan kalau pakai buku dia gak mau :D

    ReplyDelete
  17. Setuju mba manfaat mendongeng buat anak kita sangat bagus. Apalagi saat ada pertanyaan anak-anak kita sehingga ada komunikasi 2 arah. Sehingga bisa memberi anak2 kita minimal pengetahuan dr apa yg ditanyakan...thx ulasannya yaa...

    ReplyDelete
  18. Sepakat banget mendongeng bs memperbanyak kosakata anak, apalagi yang telat bicara kayak anak sy hehe.

    ReplyDelete
  19. Anak saya yang sulung suka dongeng. Tapi selalu menyela dengan pertanyaan. Nggak bisa dengar dulu sampai habis baru bertanya. Dua anak yg lainnya cepat sekali beralih ke mainan lain haahaha.

    ReplyDelete

 

Circle Life of Shalia Template by Ipietoon Cute Blog Design