Menjalani peran sebagai seorang Ibu, tentunya membuat saya banyak merasa kekurangan. Saya merasa banyak sekali hal yang saya belum ketahui dan perlu dipelajari.
Terkadang, saat kebingungan melanda dan hanya bisa berusaha mencari tahu dari sumber bacaan online, saya merasa perlu adanya teman untuk saling berbagi dan berdiskusi mencari tau solusi dari setiap permasalahn yang ada.
Sampai tibalah saatnya saya dipertemukan dengan sebuah komunitas yang bernama Ibu Profesional. Komunitas yang mewadahi keinginan dan kebutuhan para ibu dalam mencari ilmu demi menjalani peran yang lebih baik lagi dalam melayani suami, anak, dan pengembangan diri.
Alasan terkuat mengikuti perkuliahan bunda sayang
Alhamdulillah saya diamanahi dua orang anak yang sangat lucu dan banyak memberi pelajaran berharga bagi saya sebagai seorang ibu.
Karakter dan sifat yang berbeda, membuat saya harus belajar lebih baik lagi dalam mendidik dan membesarkan mereka.
Oleh karena kefakiran ilmu yang saya miliki, saya merasa perlu sekali mengikuti kelas perkuliahan bunda sayang.
Saya yakin, banyak ilmu berharga yang akan saya dapatkan di sana. Semoga kegalauan dan kekurangan dalam menjalani peran sebagai seorang ibu, semakin lama bisa berkurang dengan mendapatkan banyak ilmu dan berdiskusi bersama teman di kelas bunda sayang.
Strategi untuk mengikuti perkualiahan bunda sayang
Merasa gagal karena harus menjalani remedial, saya tak ingin mengulangi kesalahan yang sama.
Agar perkuliah berjalan lancar, saya tentunya harus menerapkan beberapa strategi, diantaranya adalah
# Membuat To do List
Semua tugas dari perkuliahan dicatat agar mudah dalam mengingat dan mencari jawabannya.
#Membuat skala prioritas
Sebagai ibu tak dapat dipungkiri banyak hal yang perlu dikerjakan. Oleh karena itu, saya harus dapat memilah mana yang harus dikerjakan lebih awal, mana yang dapat dikerjakan belakangan
#Membuat Kandang Waktu
Terkadang walaupun perencanaan sudah matang, namun dalam pelaksanaannya ada banyak gangguan dalam mengerjakan tugas. Oleh karena itu, saya akan membuat kandang waktu agar lebih efektif. Hal ini dimaksudkan agar semua tugas dapat dikerjakan di waktu yang efektif.
#Memberitahukan Anggota Keluarga Mengenai Kelas Bunda Sayang
Komunikasi yang baik perlu untuk menunjang kelas perkuliahan. Agar semua bisa mendukung dan mengerti kalau Bundanya sedang belajar demi masa depan semua anggota keluarga.
Perubahan sikap setelah Kelas Bunda Sayang
Semua orang yang belajar tentunya mengharapkan hasil yang sesuai dengan keinginan. Saya berharap sekali setelah mengikuti kelas perkuliahan bunda sayang ini, ada perubahan sikap dalam diri saya menuju ke arah yang lebih baik lagi. Misalnya saja lebih disiplin dalam memanfaatkan waktu, pandai mengelola skala prioritas, lebih baik dalam manajemen diri sebagai individu, istri, dan ibu, mampu mengamalkan semua ilmu yang telah dipelajari.
Semoga semua usaha saya dalam mencari ilmu dan menjalani peran sebagai seorang Ibu semakin dimudahkan oleh Allah. Saya berharap ilmu yang saya pelajari nantinya bukan hanya bermanfaat untuk diri sendiri, namun bisa bermanfaat juga untuk keluarga dan lingkungan sekitar, Aamiin.
0 comments:
Post a Comment